Tuesday, May 5, 2009

Arina Bakal Berubah Wujud

Lupakan dulu niat produsen mobil Jepang untuk membuat mobil murah di Indonesia. Untuk memuaskan penikmat otomotif di Indonesia, mobil mikro asli Semarang, Arina siap hadir dengan versi terbaru.

Menurut penciptanya, Widya Aryadi, Arina dipastikan akan sangat berbeda dari yang saat ini. Sekarang Arina masih berwujud mobil imut berwarna kuning.

"Arina akan hadir dengan versi Maestro berkapasitas mesin 200 cc," ujar Widya Aryadi kepada detikOto, Jumat (1/5/2009).

Desain Mobil Nasional Mesti Sesuai Pasar

Para produsen pelopor mobil nasional Indonesia harus lebih jeli membaca kemauan pasar bila memang serius mau bertarung di percaturan otomotif dalam negeri.

Desain-desain yang lebih menarik harus digali terus agar nantinya bisa diterima publik tanah air.

Hal tersebut diungkapkan oleh pengamat otomotif nasional Suhari Sargo ketika berbincang dengan detikOto, Senin (6/42009).

Arina dan GEA Duel di Jakarta

Mobil mikro dari Semarang yakni Arina dan mobil racikan PT Inka dari Madiun yaitu Gulirkan Energi Alternatif (GEA) akan bertemu di Jakarta bulan Mei 2009 ini.

Keduanya akan ditampilkan dalam Pameran Produksi Indonesia. Setelah mobil mikro Arina yang memastikan diri untuk tampil di Pameran Produksi Indonesia (PPI), kini giliran mobil nasional GEA memastikan ikut.

City car nasional buatan PT Inka ini rencananya akan ikut dipamerkan di ajang PPI yang akan digelar di Jakarta International Expo, Kemayoran, Jakarta pada 13 sampai 17 Mei 2009 mendatang.